| | 28 April 24
Link Web
 Tim Unikom Juara DVC 2010 Wakili Indonesia untuk Tingkat Asia Pa
location: Home / Berita Unikom
Review

Jumat 23/04/2010 09:42 WIB
Tim Unikom Juara DVC 2010
Wakili Indonesia untuk Tingkat Asia Pasifik

BANDUNG | DNA - Tim Unikom Juara DVC 2010
Wakili Indonesia untuk Tingkat Asia Pasifik

Humas Unikom Lidya Damayanti, S.H., para mahasiswa tersebut adalah Isabel Ximenes dan Rengga Indrayana. Selain menjadi perwakilan Asia Pasifik, video yang dibuat oleh keduanya masuk dalam Indonesian TOP 5 Democracy Video Challenge 2010.

"Kedua mahasiswa kami didampingi pembimbing Andrias Darmayadi, M.Si. dan Irwan Tarmawan, S.Sn., menerima penghargaan di kediaman Wakil Duta Besar Amerika Serikat yang diberikan oleh Ted Osius, Deputy Chief of Mission di Jakarta, pada Selasa, (13/4)," jelasnya melalui siaran pers.

Lidya menjelaskan, ajang DVC merupakan kegiatan yang setiap tahunnya diselenggarakan oleh pemerintah AS yang bekerjasama dengan berbagai pihak. Kegiatan itu sendiri bertujuan untuk menampung aspirasi, suara dan diskusi mengenai proses dan perubahan-perubahan tentang demokrasi.

"Berdasarkan informasi dari kedutaan besar Amerika telah masuk ratusan video dari seluruh Indonesia mengikuti kontes ini. Tahap seleksi dilakukan oleh para juri untuk menetapkan 10 video terbaik, lalu dipilih lagi 5 video terbaik sampai 3 video terbaik untuk wilayah Indonesia," katanya.

Tim Unikom sebenarnya mengirimkan beberapa tim yang terdiri atas Isabel Ximenes, Rengga Indrayana, Frian Indrasmara, Rizki Rahmawati, Annesia Cassandra, Wenaldy Andarisma, dan Nuel Hutahean. Tim ini mengirimkan sebanyak enam karya video.

"Unikom sebetulnya berhasil menempatkan 2 video, yakni Democracy is Satisfaction oleh Isabel Ximenes dan Rengga Indrayana dan Democracy is Reality oleh Rizki Rahmawati dan Frian Indrasmara, yang berhasil masuk dalam 'Indonesian TOP 5 Democracy Video Challenge 2010'," ungkapnya.